Pahala Jihad Bagi Siapa Saja Yang Menafkahi Janda

BagikanDakwah – Sahabat Dakwah, Tahukah anda bahwa menafkahi seorang janda merupakan jihad dan bernilai pahala yang besar  "Orang yang berusaha memenuhi kebutuhan janda dan orang miskin, pahalanya seperti mujahid fi Sabilillah atau seperti orang yang rajin puasa di siang hari dan rajin tahajud di malam hari. (HR. Bukhari 6006 & Muslim 7659)



Sahabat dakwah, ada pahala besar bagi siapa pun yang mau membantu memenuhi kebutuhan janda dan orang miskin, tidak tanggung-tanggung... pahalanya seperti mujahid di jalan Allah atau seperti orang yang rajin berpuasa di siang hari dan rajin tahajud di malam hari, subhanallah...

Akan tetapi perlu digaris bawahi bahwa janda yang dimaksudkan terutama ialah janda tua yang tak lagi mempunyai keluarga yang dapat memenuhi kebutuhan hidupnya.

Bukankah ada banyak janda-janda tua dalam kondisi harus bekerja, memulung, berdagang berkeliling karena tidak memiliki keluarga yang menafkahinya?

Ibnu Batthal dalam syarh Shahih Bukhari mengatakan,

من عَجَز عن الجهاد في سبيل الله، وعن قيام الليل، وصيام النهارفليعملْ بهذا الحديث، ولْيسعَ على الأرامل والمساكين؛ لِيُحشر يومَ القيامة في جملة المجاهدين في سبيل الله، دون أن يَخطو في ذلك خُطوة، أو يُنفق درهمًا، أو يلقى عدوًّا يرتاعُ بلقائه، أو ليحشر في زُمرة الصائمين والقائمين

"Siapa yang tidak mampu berjihad di jalan Allah, tidak mampu rajin tahajud atau puasa di siang hari, hendaknya dia praktekkan hadits ini. Berusaha memenuhi kebutuhan hidup janda dan orang miskin, agar kelak di hari kiamat dikumpulkan bersama para mujahidin fi Sabilillah. Tanpa harus melangkah di medan jihad atau mengeluarkan biaya, atau berhadapan dengan musuh. Atau agar dikumpulkan bersama orang yang rajin puasa dan tahajud." (Syarh Shahih Bukhari – Ibnu Batthal)

Sahabat dakwah, sudah berapa banyak anak yatim yang Anda santuni? Maukah menyantuni pula janda-janda tua yang terabaikan karena tak mempunyai keluarga yang dapat melindungi mereka di usia senjanya?

Semoga tulisan ini sebagai pengingat kita semua.  Dan mudah-mudahan bermanfaat


Sumber : ummi-online.com
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Pahala Jihad Bagi Siapa Saja Yang Menafkahi Janda